GARANG ASEM AYAM
Akhirnya..kesampaian juga bikin garang asem setelah sekian lama cuma bisa bayangin menu ini ada di meja makanku. Garang asem merupakan masakan khas Jawa Tengah yang biasanya berisi ayam, ampela ati atau bahkan daging. Ciri khas garang asem adalah rasa asamnya didapatkan dari belimbing wuluh dan juga tomat hijau. Dari berbagai resep yang kutemui, ada garang asem yang memakai santan ada pula yang tidak. Setelah nanya-nanya ke Mama yang memang asli Jawa Tengah, maka kuputuskan membuat garang asem yang memakai santan. Lebih mantap katanya, tapi itu kembali kepada selera kita masing-masing ya. Kalau yang tanpa santan, mungkin rasanya akan lebih segar. Next time harus dicoba aaah..
Hunting resep garang asem, akhirnya kuputuskan memakai resep garang asem ala mbakku yang cantik dan pintar masak Yunita Amaliawati. Thanks the recipe mbakyu. Kalau mbak Yunita pakai ati ampela, aku tadi pakai ayam kampung aja ya, soalnya tukang sayurnya gak bawa ati ampela hihihi. Ini resepnya ya...
GARANG ASEM AYAM
Bahan:
1/2 ekor ayam kampung potong sesuai selera
8 belimbing wuluh iris agak tebal
8 tomat hijau, potong-potong
10 cabe rawit
5 lembar daun salam
1 batang serai, ambil bagian putihnya, iris halus
5 cm lengkuas, parut
200 ml santan (bisa ditambah sesuai selera)
daun pisang secukupnya
Bumbu Halus:
10 bawang merah
8 siung bawang putih
2 cm kunyit
4 butir kemiri bakar
garam dan gula secukupnya
Cara Membuat:
Campurkan bumbu halus dengan santan, serai dan lengkuas parut.
Masukkan ayam, cabe rawit, belimbing wuluh dan tomat. Bumbui kembali dengan garam, kaldu bubuk non MSG dan gula. Test rasa.
Panaskan dandang, siapkan daun pisang. Letakkan daun salam di atas daun pisang kemudian beri campuran ayam dan bumbunya. Sematkan lidi
Lakukan hingga campuran ayam dan bumbu habis.
Kukus selama kurang lebih 60 menit (kalau pakai ayam potong lebih cepat ya)
Angkat dan sajikan dengan nasi hangat.
Uenaaaak deh, bumbunya meresap banget. Menurut keluarga udah pas rasa asamnya, tapi kok menurutku agak kurang asam ya hihihihi. Silahkan dimodif sesuai selera aja ya resepnya. Recomended to try ^_^
Iseng aja setelah matang dan siap disajikan, dipindah ke takir, padahal takirnya berantakan banget tuh hihihih. Ternyata gak gampang lho bikin takir yang cantik.
0 Response to "GARANG ASEM AYAM"
Post a Comment