GEPUK AYAM SAMBEL IJO


Hai...ini adalah menu makan siang yang kubuat spesial untuk suamiku hari ini, yaitu Gepuk Ayam. Biasanya kita mengenal empal gepuk yang terbuat dari daging ya dan kali ini memakai ayam sebagai bahan bakunya. Cara pembuatannya cukup simpel, karena  memang mengolah ayam membutuhkan waktu yang lebih singkat dibandingkan bila kita mengolah daging. 

Resep gepuk ayam sambel ijo ini, aku lihat dari Tabloid Koki edisi 00220 dan kemudian dimodifikasi lagi agar lebih sesuai dengan selera keluarga. Rasanya sendiri mirip dengan ayam bumbu jawa yang dulu pernah kuposting disini karena memang ada kemiripan dalam bumbu-bumbu yang digunakan. So...here the recipe ya

GEPUK AYAM SAMBEL IJO
source : Tabloid Koki
modified by Nina

Bahan:
500 gr fillet dada ayam
1,5 liter air
400 ml air kelapa
200 ml air kaldu
3 cm lengkuas, geprek
2 lembar daun salam
3 sdm makan air asam jawa
50 gr gula merah, serut halus
minyak goreng

Bumbu Halus:
5 siung bawang putih
3 butir bawang merah
1 sdm ketumbar sangrai
1 sdt garam

Cara Membuat:
Didihkan air, rebus fillet ayam hingga lunak. Potong-potong berlawanan arah serat dagingnya.
Pukul-pukul fillet ayam hingga melebar, sisihkan.
Panaskan minyak, tumis bumbu halus, daun salam dan lengkuas hingga harum.
Masukkan fillet ayam, tuang sisa air kaldu dan air kelapa. Masukkan gula merah. Masak hingga bumbu meresap dan air menyusut. 
Angkat fillet ayam.
Panaskan minyak, goreng ayam hingga kuning kecoklatan dan matang.

SAMBEL IJO

Bahan:
4 cabe hijau
10 cabe rawit hijau
3 siung bawang putih, cincang halus
1/2 sdt gula pasir
garam secukupnya

Cara Membuat:
Rebus cabe hijau dan cabe rawit hingga mendidih. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum, angkat.
Haluskan cabe hijau, cabe rawit hijau, bawang putih, gula pasir dan garam.

Penyelesaian:
Siapkan piring saji, tata lalapan. Letakkan gepuk ayam dan sambel ijo diatasnya.
Siap disajikan bersama nasi putih hangat.

Waah...ternyata mantap rasanya. Gepuk ayam yang rasanya manis bercampur asam, dipadukan dengan sambel ijo yang pedas. Bisa nambah-nambah lho makannya. Tadi aku gak bikin nasi uduk, jadi cukup dinikmati dengan nasi putih biasa, tetap enak kok.


Dalam pengolahannya bisa disematkan tusuk sate ya, agar gepuk ayam tidak berantakan ketika diolah karena memang setelah digepuk akan menjadi tipis. Aku tadi tidak menggunakan tusuk sate dan tetap aman ^_^. Kalau kurang suka dengan sambel ijo, bisa juga diganti dengan sambel terasi. Tinggal disesuaikan aja dengan selera keluarga. Jangan lupa beri pelengkap berupa lalapan ya. Selain lalapan, tadi aku juga bikin sayur asem sebagai pelengkapnya. Hmm....seger banget di siang hari gadoin sayur asem.



Selamat mencoba..semoga cocok dengan selera keluarga. Happy Cooking...

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "GEPUK AYAM SAMBEL IJO"

Post a Comment